Ternate - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Maluku Utara (Kanwil Kemenkum Malut) menggelar apel pagi pegawai pada Rabu (5/2), yang dipimpin oleh Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan & Pembinaan Hukum, Zulfahmi, serta dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Chusni Thamrin, dan seluruh jajaran pegawai.
Dalam arahannya, Zulfahmi mengingatkan jajaran untuk menindaklanjuti arahan Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap Situngkir seperti peningkatan pelayanan masyarakat, kedisiplinan, dan kinerja tusi sebagaimana arahan Sekretaris Jenderal Kemenkum, Nico Afinta.
Selain itu, ia juga menegaskan bahwa Kanwil Kemenkum Malut telah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), sehingga penting bagi seluruh jajaran untuk memperbarui dan melengkapi data dukung oleh Timo Reformasi Birokrasi (RB). Terutama mengingat adanya pergantian personel di beberapa bagian.
"Kita harus menjaga predikat WBK yang telah diraih dengan memastikan semua data dukung Reformasi Birokrasi diperbaharui dan dilengkapi. Ini bukan hanya tentang administrasi, tetapi juga tentang komitmen kita dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel," tegas Zulfahmi.
Lebih lanjut, ia juga mengingatkan para pegawai untuk segera melaporkan SPT Tahunan, LHKASN, dan LHKPN sebagai bentuk teansparansi. Karena aspek ini juga menjadi bagian dari penilaian pusat terhadap transparansi dan akuntabilitas pegawai di lingkungan Kemenkum Malut sebagai wujud reformasi birokrasi.
Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap Situngkir, dalam kesempatan terpisah menekankan peningkatan kualitas pelayanan di masa transisi. Pelayanan masyarakat yang prima, tambah Budi Argap Situngkir, merupakan komitmen implementasi reformasi birokrasi khususnya pembangunan zona integritas menuju WBBM.
"Saya berharap seluruh jajaran tetap menjaga semangat dan mempertahankan kinerja terbaik dan pelayanan kepada masyarakat," kata Budi Argap Situngkir.
Menutup apel pagi, Zulfahmi mengajak seluruh pegawai untuk terus menjaga kesehatan dan tetap bersemangat dalam menjalankan tugas.
"Lebih dari itu, saya berharap kita semua diberikan kesehatan dan semangat dalam bekerja, karena hanya dengan tubuh yang sehat dan semangat yang tinggi, kita bisa memberikan kinerja terbaik bagi Kanwil Kemenkum Malut," tutupnya.